Berdasarkan sejarah kekuatan sumber gempa, aktivitas gempa bumi di Indonesia terbagi dalam 6 daerah aktivitas seperti gambar di bawah ini :
A. Daerah Sangat Aktif
Wilayah ini memungkinkan terjadinya gempa dengan kekuatan lebih dari 8 Skala Richter. Meliputi: wilayah Halmahera dan pantai utara Papua.
B. Daerah Aktif
Di wilayah ini kemungkinan gempa dengan kekuatan
8 sampai 7 skala Richter sering terjadi. Wilayah ini mencakup; lepas pantai
barat Sumatra, Pantai selatan Jawa, Nusa Tenggara dan Banda Maluku.
C. Daerah Lipatan dan Retakan
Gempa dengan kekuatan kurang dari 7 skala
Richter bisa terjadi. Wilayah ini meliputi pantai barat Sumatera, Kepulauan
Sunda, dan Sulawesi Tengah.
D. Daerah Lipatan dengan atau Tanpa Retakan
Gempa dengan kekuatan kurang dari 7 skala
Richter mungkin terjadi. Wilayah ini meliputi Sumatra, Jawa bagian utara dan
Kalimantan bagian timur.
E. Daerah Gempa Kecil
Gempa dengan kekuatan kurang dari 5 skala
Richter jarang terjadi. Wilayah ini meliputi pantai timur Sumatera dan
Kalimantan Tengah.
F. Daerah Stabil
Tidak ada catatan sejarah gempa di wilayah ini. Meliputi : Kalimantan bagian barat, serta pantai selatan Papua.
- Perkiraan Tinggi Gelombang Tsunami dan Waktu Tiba Tsunami di berbagai Kota Utama Pesisir Jawa Timur
- Kekuatan Maksimum Gempa Bumi Pada Berbagai Sekmen Area di Indonesia termasuk Perairan Selatan Jawa Timur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar