Gunung Api Ibu terletak di Kab\Kota Halmahera Barat, Maluku Utara dengan posisi geografis di Latitude 1.488°LU, Longitude 127.63°BT dan memiliki ketinggian 1325 mdpl
Pagi ini Terjadi erupsi G. Ibu pada hari Selasa, 14 Juni 2022, pukul 07:54 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 2000 m di atas puncak (± 3325 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat laut. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 32 mm dan durasi 105 detik.
Terjadi erupsi G. Ibu pada hari Senin, 13 Juni 2022, pukul 20:13 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1500 m di atas puncak (± 2825 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 30 mm dan durasi 96 detik.
REKOMENDASI
- Masyarakat di sekitar G. Ibu dan pengunjung/ wisatawan agar tidak beraktivitas di dalam radius 2,0 km dan perluasan sektoral berjarak 3,5 km ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif G. Ibu.Area Pink Berpotensi terlanda aliran awan panas, aliran lava, dan guguran lavaArea Warna kuning Berpotensi terlanda aliran lahar hujan. Area Merah pada gambar ini merupakan area Sangat berpotensi terlanda aliran awan panas, aliran lava, guguran lava, dan gas beracun termasuk dampak Balistik Bom Vulkanis (Bahan Piroklastik Erupsi)
- Jika terjadi hujan abu, masyarakat yang beraktivitas diluar rumah disarankan untuk menggunakan pelindung hidung, mulut (masker) dan mata (kacamata)
Dalam Laporan Aktivitas kemarin 12 Juni 2022 Gunung api terlihat jelas hingga tertutup Kabut 0-III. Teramati asap kawah utama berwarna putih dan kelabu dengan intensitas tipis hingga sedang tinggi sekitar 200-800 meter dari puncak. Dengan 62 kali gempa Letusan/Erupsi dengan amplitudo 15-30 mm, dan lama gempa 20-65 detik. 35 kali gempa Guguran dengan amplitudo 2-14 mm dan lama gempa 25-60 detik. 20 kali gempa Hembusan dengan amplitudo 5-14 mm, dan lama gempa 18-35 detik.
Data Sebaran dan Konsentrasi Oksida belerang (SO2) malam ini jam 21.00 WIT 13/6/2022 Menunjukan Konsentrasi Maksimumkawasan pada angka 62 mg/m2 dan tersebar hingga Pesisir Utara GORONTALO. Dengan Perkiraan Konsentrasi SO2 di Puncak Kawah sekitar 19,18 mg/m2.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar