Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Rabu, 08 Juni 2022, pukul 11:59 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 500 m di atas puncak (± 657 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat daya. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 55 mm dan durasi 131 detik.
Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Rabu, 08 Juni 2022, pukul 13:04 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 500 m di atas puncak (± 657 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah selatan. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 50 mm dan durasi 75 detik.
Erupsi ini merupakan erupsi ke-42 kali Sepanjang tahun 2022 hingga saat ini dari Anak Krakatau sekaligus menjadi penyumbang 34,7% dari Total Erupsi nasional (121 kali Erupsi) sepanjang tahun 2022 hingga informasi ini dirilis.
Gambar Animasi ini Memberikan kita gambaran Peningkatan Konsentrasi Oksida Belerang (SO2) di Kawah Anak Krakatau sebelum, Saat dan Sesudah Erupsi Hari ini hingga jam 19.00 WIT (Waktu Yang digunakan pada Animasi adalah Waktu Indonesia Timur)Perkiraan Oksida belerang (SO2) Kawah Anak Krakatau Sebelum, Saat dan Sesudah Erupsi Siang tadiCitra Satelit dari Sentinel 2 pada 8 Juni 2022 menangkap Gumpalan asap yang di pancarkan dari area kawah Anak Krakatau
Rekomendasi
Masyarakat/pengunjung/wisatawan/pendaki tidak mendekati G. Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif.
Lihat juga artikel terkait Skala Level/Status Aktivitas Gunung Api Anak Krakatau Naik Level SIAGA Kelahiran Anak Krakatau dan Catatan Tsunaminya Penyebab Peningkatan Letusan Anak Krakatau Sebaran Oksida Sulfur (SO2) Akibat Erupsi Anak Krakatau Titik Api/Hotspot di Sekitar Kawah Anak Krakatau BNPB Tinjau Anak Krakatau Pasca Erupsi Peningkatan Jumlah Titik Api di Kawah Anak Krakatau Peta dan Daftar Terbaru Tipe Gunung Api Indonesia Sebaran SO2 Gunung Api Ibu Review Erupsi Semeru Status SIAGA Merapi Aplikasi Pantau Gunung Api Gunung Ruang Naik Level WASPADA
Lihat Juga Update Info di bawah
'>Bagikan Info Ini Pada Sahabat Anda !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar